MyUCB adalah suatu laman web yang dibuat khusus untuk menjalin komunikasi yang lancar antara civitas akademika di lingkup Universitas Citra Bangsa. MyUCB digagas oleh Para Dosen Program Studi Pendidikan Informatika Universitas Citra Bangsa. MyUCB dibuat dengan konsep web berjenis media sosial agar dapat menciptakan kenyamanan dalam menyampaikan informasi antara seluruh civitas akademika di lingkup Universitas Citra Bangsa, baik antara Dosen, Mahasiswa, Alumni, Pegawai, dan Pejabat Struktural.
Berikut ini manfaat MyUCB bagi kehidupan kampus di Universitas Citra Bangsa :
1. Sarana belajar, mendengarkan, dan menyampaikan
MyUCB dapat dimanfaatkan untuk belajar melalui beragam informasi, data, dan isu yang termuat di dalamnya. Pada aspek lain, media sosial juga bisa menjadi sarana untuk menyampaikan berbagai informasi kepada pihak lain. Adapun sarana belajar yang dimaksud adalah materi diluar dari proses belajar mengajar pada setiap Program Studi untuk kegiatan proses belajar dalam kelas dapat menggunakan elearning.citrabangsa.net
2. Sarana dokumentasi, administrasi, dan integrasi
MyUCB pada dasarnya merupakan gudang dokumentasi beragam konten, dari yang berupa profil, informasi, reportase, kejadian, rekam peristiwa, sampai pada hasil riset-riset kajian. Beberapa hal yang bisa dilakukan di MyUCB, antara lain membuat blog, menyebarkan konten yang relevan sesuai target atau memanfaatkan MyUCB sesuai kepentingan visi, misi tujuan efisiensi dan efektifitas operasional organisasi di lingkup Universitas Citra Bangsa.
3. Sarana perencanaan, strategi, dan manajemen
MyUCB dapat menjadi senjata yang dahsyat untuk melancarkan perencanaan dan strateginya. Melakukan promosi, menghimpun loyalitas mahasiswa, dosen dan alumni, mendidik publik terkait kegiatan pendidikan yang ada di Universitas Citra Bangsa.
4. Sarana kontrol, evaluasi, dan pengukuran
MyUCB berfaedah untuk melakukan kontrol organisasi dan juga mengevaluasi berbagai perencanaan dan strategi yang telah dilakukan.